Tidak hanya soal barang-barang yang ditawarkan, tetapi juga interaksi sosial yang terjalin di antara pengunjung Pasar Senen.
Anak muda saling bertukar cerita tentang temuan terbaik mereka atau berbagi tips dan trik untuk menemukan barang yang mereka cari. Suasana kebersamaan ini menambah kehangatan di tengah dinginnya malam Jakarta.
Bagi sebagian anak muda, harga mulai dari 15 ribu rupiah berbelanja thrifting disini dan dapat ekspresi diri dan gaya hidup yang berkelanjutan.
Mereka sadar akan pentingnya mengurangi pemborosan dan menciptakan pola konsumsi yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan.
Dengan memilih barang bekas, mereka tidak hanya mendukung praktik daur ulang, tetapi juga menciptakan gaya yang unik dan personal.
Tidak hanya sekadar membeli, namun juga menjual barang-barang bekas menjadi bagian dari pengalaman berbelanja thrifting di Pasar Senen.
Beberapa anak muda mungkin membawa barang-barang yang sudah tidak terpakai lagi dari rumah mereka untuk dijual kembali.
Thrifting di Pasar Senen
Proses menjual dan membeli di pasar ini bukan hanya transaksi ekonomi semata, tetapi juga sebuah proses berbagi dan berinteraksi dengan komunitas sekitar.